Test

terima kasih telah mengunjungi blog saya

Kamis, 17 Juni 2010

Seorang Pria Tewas usai Disengat Lebah 500 Kali

Seorang pria Amerika Serikat (AS) tewas setelah disengat oleh lebah sebanyak 500 kali di California. Pria tersebut diduga terkena serangan jantung yang diakibat oleh sengatan lebah tersebut.
Seperti dilansir Associated Press, Kamis (17/6/2010), saat diserang lebah, pria tersebut diketahui sedang mengoperasikan sebuah alat berat saat di San Diego, California pada hari Rabu 16 Juni tengah malam waktu setempat.
Pria tersebut melarikan diri saat lebah ganas tersebut menyerangnya. Namun meskipun dirinya sudah berlari sejauh 180 meter dan berlindung disebuah bangunan, nyawa pria tersebut tidak mampu diselamatkan. Pihak petugas medis mengatakan jika pria tersebut tewas akibat serangan jantung.
Sebelum dibawa ke rumah sakit dan dinyatakan meninggal, petugas medis sempat memberikan pernapasan buatan namun tetap nyawanya tidak dapat diselamatkan lagi.
Pihak rumah sakit sendiri belum bersedia menjelaskan apakah serangan jantung yang disebabkan oleh sengatan lebah tersebut, dipicu oleh racun yang dikeluarkan oleh lebah yang menyerangnya. Penyebab resmi kematian pria malang tersebut hingga kini belum dikeluarkan oleh pihak rumah sakit.

Baca Selengkapnya......

Ratusan Gay Turki Hadiri Protes

Sekira 300 kaum gay, lesbian dan transeksual ambil bagian dalam protes mendukung kehormatan hak kaum gay di Istanbul, Turki. Mereka memprotes diskriminasi terhadap kaum gay di negara bermayoritas agama Islam tersebut.

"Homoseksual saat ini sekarat dan pemerintah tidak menyadari itu," ucapan para pengunjuk rasa. Dalam protes tersebut, beberapa nama kaum gay yang terbunuh dalam beberapa bulan terakhir di Turki juga turut dibacakan dalam protes tersebut. Demikian diberitakan AFP, Selasa (15/6/2010).

Dalam pesan mereka yang ditujukan kepada Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan pada Februari lalu, kelompok pembela gay mengecam pembunuhan atas 16 transeksual dalam waktu 16 bulan terakhir.

Homoseksualitas memang tidak ilegal di Turki, sebagian dari mereka bahkan ada yang meraih sukses dengan menekuni bidang hiburan di negara tersebut. Namun terlepas dari sekularitas di Turki, tetap saja tekanan sosial terhadap kaum gay di Turki amatlah besar. Bahkan mereka seringkali mendapatkan serangan dari warga-warga sekitar.

Baca Selengkapnya......

Mantan Napi Mendobrak Masuk Penjara

Terbiasa hidup di penjara mungkin sudah menjadi kenikmatan tersendiri bagi seorang mantan narapidana ini. Ia bahkan berusaha mendobrak masuk kembali ke dalam penjara, setelah tidak mampu beradaptasi dengan kehidupan diluar penjara.
Camilo Antonio yang dibebaskan dari penjara Manica Agricultural Mozambik setelah menjalani hukuman penjara 10 tahun, memutuskan untuk kembali ke dalam penjara. Pria yang dipenjara setelah membunuh ayah tirinya sendiri ini, dibebaskan pada tahun 2004 lalu.
Sejak dibebaskan, Antonio mengalami kesulitan untuk mencari pekerjaan. Tidak hanya itu, dia juga merasa ketakutan jika keluarga ayah tirinya akan membunuh dirinya untuk membalaskan dendam. Atas alasan itu, Antonio berusaha untuk mendobrak masuk penjara yang menjadi tempat tinggal selama 10 tahun dengan merubuhkan sebagian tembok penjara.
"Bagi saya, penjara merupakan tempat yang paling aman. Saya tidak ingin hidup di dalam penjara, tetapi tempat ini merupakan yang terbaik untuk kehidupan saya saat ini," ungkap Antonio seperti dikutip AFP, Kamis (17/6/2010).
Sepertinya upaya Antonio ini berhasil setelah dirinya ditangkap atas tuduhan membuat kerusakan terhadap properti pemerintah. Atas tuduhan baru ini, pria berusia 28 tahun tersebut mendapatkan hukuman penjara satu tahun.

Baca Selengkapnya......

Penemu Ular Berkepala Manusia Dibui

Zamroji (55), penemu sekaligus pemilik ular berkepala manusia resmi ditetapkan sebagai tersangka penipuan. Atas ulahnya mengelabui masyarakat, warga Desa Sukosewu, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar itu kini harus mendekam di balik sel tahanan mapolres Blitar.

Menurut keterangan Kasatreskrim Polres Blitar Ajun Komisaris Polisi Edy Herwiyanto, ular jadi-jadian (kepala manusia) yang sempat menyedot perhatian ratusan massa itu dipastikan palsu. Apa yang dituturkan Zamroji mengenai mimpi bertemu perempuan cantik, hingga menemukan ular berkepala manusia di Sumberbuntung hanyalah rekayasa.
“Motifnya adalah ekonomi. Dengan banyaknya orang yang datang pelaku akan mendapatkan keuntungan,” ujar Edy Herwiyanto kepada wartawan Selasa (15/6/2010). Dalam kasus ini Zamroji akan dihadapkan dengan pasal 378 KUHP dengan ancaman maksimal hukuman selama 5 tahun penjara.
Meski sementara ini Zamroji sebagai tersangka tunggal, menurut Edy, tidak tertutup kemungkinan kasus ini menyeret pelaku lainya. Sebab sejauh ini polisi masih memeriksa sejumlah saksi. Kita masih terus melakukan pengembangan pemeriksaan. “Bisa jadi tersangka akan bertambah,” pungkasnya.
Seperti diberitakan, Zamroji warga Desa Sukosewu, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar telah menemukan seekor ular dengan kepala menyerupai wajah manusia. Sejak ditemukan Sabtu (12/6) di tempat yang dikenal angker, ratusan orang mendatangi rumahnya.
Bahkan dalam waktu beberapa jam kotak amal dan parkir kendaraan mampu mengumpulkan uang hingga satu juta rupiah. Atas laporan warga, polisi pada Senin (14/6) membubarkan paksa pertunjukkan sekaligus menyita ular berkepala manusia. Sebab semuanya dari awal diduga hanya hasil kreativitas Zamroji dalam mencari uang.

Baca Selengkapnya......

Pemerintah Dorong PIM Alihkan Gas ke Batu Bara

Sempat terkendala masalah pasokan gas, PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) Nangroe Aceh Darussalam akan kembali dioptimalkan pemerintah. Walau pasokan gas nantinya masih belum mencukupi, penggunaan bahan bakar gas akan dialihkan menjadi batu bara.

Menurut Menteri BUMN Mustafa Abubakar, pasokan batu bara rencananya nanti akan didatangkan dari perusahaan pelat merah batu bara yaitu PT Batubara Bukit Asam (PTBA) Tbk.

"Oleh karenanya, kuncinya ada pada gas. Kalau belum ada gas, maka nanti dari batu bara. Kalau ada batu bara, nanti rencananya datang dari PTBA," ujar Mustafa di Kantor Kementerian BUMN, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (17/6/2010).

Namun, Mustafa mengaku belum mengetahui jumlah batu bara yang akan dipasok dari PTBA tersebut. Tapi dia memastikan PTBA sudah memberikan komitmen untuk memberi pasokan batu bara ke PIM.

"Belum ada angkanya, tapi PTBA sudah memberikan komitmen untuk memberi pasaokan ke sana. Saya belum tahu jumlahnya," imbuhnya.

Selain itu, lanjutnya, kajian modifikasi terminal penerima (receiving terminal) gas alam cair (Liquid Natural Gas/ LNG) Arun oleh PT Pertamina dan PT Perusahaan Gas Negara (PGN) diusahakan bisa selesai tahun ini.

Dengan demikian, diharapkan pembangunan receiving terminal ini bisa mempercepat revitalisasi industri strategis di Aceh. Namun Mustafa mengatakan, pembangunan LNG Arun tersebut tidak menutup kemungkinan bergabungnya perusahaan swasta, selain dua perusahaan pelat merah itu.

"Tempo hari kan saya pernah sebut angka antara USD40 juta-USD50 juta, tapi belum tahu apakah nanti akan mengajak swasta atau murni PGN atau Pertamina saya belum tahu. Saya berharap pembangunan di situ bisa mempercepat revitalisasi industri strategis di sana," tandasnya.

Baca Selengkapnya......

Polisi Duga Harta Gayus Rp 74 M dari Komisi Sebagai Konsultan Pajak

Asal usul harta Gayus Tambunan senilai Rp 74 miliar yang disita polisi dari safe deposit box masih misterius. Namun, polri menduga, harta itu berkaitan dengan pekerjaan Gayus sebagai konsultan pajak.

"Jelas dari pekerjaaannya itu. Dia kan punya sampingan sebagai konsultan pajak," ujar Kadivhumas Mabes Polri Irjen Pol Edward Aritonang di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jaksel, Kamis (17/6/2010).

Edward menjelaskan, selain bekerja sebagai pegawai di Ditjen Pajak, Gayus juga sering membantu para wajib pajak. Bagaimana caranya?

"Ya, membantu orang. Bantu dalam penghitungan pajak," tambahnya.

Namun, menurut Edward, penyidik masih akan menelusui lebih dalam asal-usul harta tersebut. Termasuk apakah ada sindikasi atau pihak lainnya yang terlibat dalam kasus ini.

"Tidak menutup kemungkinan masih ada yang lain. Saudara Gayus masih belum
kooperatif. Banyak lupanya. Penyidik masih bersabar sambil membuktikan. Selain meneliti apa saja yang dilakukannya (Gayus) selama ini," imbuhnya.

Berarti benar yang menyetor duit ke Gayus adalah perusahaan-perusahaan yang
ditangani Gayus? "Itu kan kata pengacaranya. Belum bisa kita informasikan,"
tandasnya.

Sebelumnya, Polri mengatakan telah berhasil menyita harta Gayus senilai Rp 74 milliar. Harta itu terdiri dari uang dalam mata uang asing dan rupiah serta emas sebanyak 31 batang masing-masing 100 gram. Duit tersebut disimpan dalam safe deposit box di Bank Mandiri.

Baca Selengkapnya......

DPR Siapkan Rp 800 Miliar untuk Pembangunan Awal Gedung Baru

DPR segera merealisasikan pembangunan gedung baru. Anggaran Rp 800 miliar disiapkan DPR dalam RAPBN 2011 untuk memastikan kelancaran pembangunan gedung yang akan dimulai September 2010 mendatang ini.

"Untuk tahun anggaran 2011 pos anggaran untuk pembangunan gedung baru adalah Rp 800 miliar. Untuk pembangunan fisik Rp 1,1 triliun. Dengan yang non-fisik dan furnitur totalnya Rp 1,6 triliun," ujar anggota Badan Anggaran DPR Pius Lustrilanang kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (17/6/2010).

Pembangunan gedung akan dimulai dengan pembangunan tiang pancang dan pondasi yang menggunakan dana Rp 250 miliar yang sudah disahkan dalam APBNP 2010.

"Ditargetkan akhir September peletakan batu pertamanya. Sekarang BURT memerintakan Sekretariat Jenderal membentuk panitia lelang," terang Pius.

Selain menganggarkan dana pembangunan gedung baru, DPR juga menganggarkan dana renovasi gedung lama. Anggarannya pun cukup fantastis. "Dana yang dianggarkan sebesar Rp 300 miliar," papar Pius.

Pius pun mengungkap angka fantastis untuk dana anggaran DPR yang diusulkan dalam RAPBN 2011 yang mencapai Rp 34 triliun. "Totalnya Rp 3,4 triliun. Untuk DPR Rp 1,9 triliun, sedang Sekretariat Jenderal sebesar Rp 1,4 triliun," terangnya.

Baca Selengkapnya......

Sopir Metro Mini Kompak Tolak Pakai AC

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan akan mewajibkan bus Metro Mini dan Kopaja yang beroperasi di Jakarta untuk menggunakan AC. Mendengar rencana tersebut, para sopir bus tiga perempat itu pun langsung menolak.

Mereka beralasan tidak mempunyai anggaran untuk melakukan peremajaan bus dan memasang AC. Seperti yang dikatakan Sumarno (48), pengemudi Metro Mini Jurusan Senen-Pondok Kopi.

"Kalau Metro mini pakai AC kita tidak sanggup karena untuk beli spare part saja uang sehari tidak cukup," ujarnya saat ditemui detikcom, Kamis (17/6/2010).

Menurut Sumarno, ia memang bukan pemilik bus Metro Mini yang dikemudikannya. Namun, ia memperkirakan kebijakan tersebut akan menambah beban operasi dan menaikkan tarif bagi penumpang.

"Ongkos pemasangan AC kan mahal, apalagi jika pakai AC harus nambah bahan lagi dan ongkosnya mahal," ungkap Pria asal Solo, Jawa Tengah, ini.

Senada dengan hal itu, pengemudi Metro Mini lainnya, Bambang (45) mengatkan, dengan pemakaian AC yang banyak akan memerlukan ongkos tambahan yang besar. Bisa saja tarif Metro Mini naik 100 persen dari saat ini Rp 2.000.

"Kalau tetap pakai AC, ya, harusnya ongkosnya juga naik sebesar Rp. 4000," jelasnya.

Dengan ongkos yang naik, Bambang memperkirakan jumlah penumpang akan berkurang dari biasanya.

"Rp 4.000 sekali jalan sehari mending dipakai kredit motor kalau jumlahnya dijumlahin sebulan. Biaya motor lebih murah sekarang bisa Rp 500 ribu sudah dapat motor," paparnya.

Namun begitu, Bambang menyerahkan sepenuhnya keputusan itu pada para pengusaha bus Metro Mini. "Kalau kita sebagai sopir kita senang juga kalau dingin. Kita ikut saja sama pemiliknya," pungkasnya.

Baca Selengkapnya......

Pemerintah Siapkan Kota-kota Baru di Kawasan Jembatan Selat Sunda

Sektor properti dipastikan akan terdongkrak dengan adanya pembangunan Jembatan Selat Sunda (JSS). Kota-kota baru dan kota wisata akan bermunculan di wilayah JSS dari sisi Lampung maupun Banten.

"JSS akan mendorong tumbuhnya kota-kota baru maupun kota wisata," kata Wakil Menteri Pekerjaan Umum Hermanto Dardak yang juga Ketua Sekretariat Timnas JSS di kantornya, Jakarta, Kamis (17/6/2010).

Ia menambahkan selain kota-kota baru, JSS akan disiapkan untuk kawasan wisata, kawasan pengelolaan ekspor, zona industri, zona energi, zona logistik, dan lain-lain.

Sementara untuk fungsi jembatan, pemerintah memastikan sesuai dengan rancangannya JSS akan meliputi tol, rel kereta api, transmisi air minum, listrik, dan gas.

Pemerintah juga sangat optimistis pengerjaan fisik Jembatan Selat Sunda (JSS) sudah bisa dilakukan pada awal tahun 2014. Jika tak ada aral melintang proses penyelesaian proyek memakan waktu 8-10 tahun.

"Fisik pada awal tahun 2014 sudah bisa dilakukan," katanya.

Hermanto mengatakan untuk perkiraan awal JSS akan menelan dana hingga US$ 15 miliar dan tambahan dana untuk biaya feasibility study (FS) dan basic design dengan total US$ 150 juta.

Baca Selengkapnya......

Pemerintah Tender Kembali Operator Tol Suramadu

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan kembali menggelar tender operator tol Suramadu dalam waktu dekat. Hal ini menyusul akan berakhirnya masa kontrak operator jalan tol Suramadu oleh PT Jasa Marga Tbk di akhir tahun 2010.

Wakil Menteri Pekerjaan Umum Hermanto Dardak mengatakan tender selanjutnya akan disiapkan kontrak lebih lama dari sebelumnya. Sebelumnya hanya diberikan waktu 18 bulan, selanjutnya masa kontrak bisa mencapai 5 tahun.

"Bisa juga nanti 5 tahunan," katanya di kantornya, Jakarta, Kamis (17/6/2010).

Hermanto menjelaskan operator Suramadu hanya bertugas sebagai jasa operator tol dimana uang pemasukan tol Suramadu masuk kas pemerintah. Rencananya ke depannya dana tarif tol itu akan dimasukan dalam sebuah Badan Layanan Umum (BLU) yang uangnya bisa digunakan untuk pengembangan tol pemerintah lainnya.

"Nanti uangnya masuk ke BLU, sekarang masih masuk pemerintah," jelasnya.

Sebelumnya PT Jasa Marga Tbk memenangkan tender operator Jembatan (tol) Surabaya-Madura (Suramadu) untuk pengoperasian selama 18 bulan mulai Juni 2009.

Jasa Marga berhasil menyisihkan pesaingnya yaitu PT Marga Bumi Mitra Raya yang saat ini menjadi operator Tol Surabaya-Gresik.

Baca Selengkapnya......

Rabu, 09 Juni 2010

Meski Tegang, Bantuan Jalan Terus!

Meski hubungan Korea Selatan (Korsel) dan Korea Utara (Korut) saat ini masih dilanda ketegangan, tetap bantuan dari Korsel terus mengalir. Hari ini pemerintah Korsel menyetujui pengiriman susu formula untuk bayi ke Korut.

Pengiriman bantuan ini tampak kontras dengan keadaan hubungan negara bertetangga tersebut, menyusul ancaman perang setelah Korut dituduh melepaskan tembakan torpedo ke arah kapal perang Korsel beberapa waktu lalu. Insiden itu menyebabkan kapal perang Cheonan tenggelam dan menewaskan 46 awak kapalnya.

Kementerian Unifikasi Korea Selatan yang memegang otoritas perbatasan antara kedua negara menyatakan, pengiriman susu untuk bayi tersebut dilakukan bukan dari Pemerintah Korsel. Bantuan tersebut diberikan oleh sebuah perusahaan swasta. Demikian dilansir AFP, Rabu (9/6/2010).

Selain bantuan berupa susu formula khusus untuk bayi, pada akhir bulan ini bantuan juga disertakan dengan uang sejumlah 320 ribu dolar atau sekira Rp2,9 miliar (Rp9,240 per dolar).

Pemerintah Korsel sendiri sudah memutuskan hubungan perdagangan dengan negara tersebut. Tenggelamnya kapal perang Cheonan akibat torpedo Korut membuat Pemerintah Lee Myung Bak marah besok, meskipun tuduhan ini terus menerus ditepis oleh Korut.

Kondisi rakyat Korea Utara sendiri saat ini bisa dikatakan dibawah garis kemiskinan. Banyak dari mereka menderita kekurangan pangan. Badan PBB yang mengurus kesejahteraan anak menyatakan satu dari tiga anak di Korut menderita kekurangan gizi.

Baca Selengkapnya......

Tertekan, 3 Siswa China Bunuh Diri Sebelum Ujian

Tekanan besar sepertinya tidak mampu ditahan oleh tiga orang murid yang hendak menjalani ujian masuk universitas di China. Mereka mengakhiri hidupnya karena takut gagal diterima masuk ke universitas ternama di negeri tirai bambu tersebut.

Seorang murid pria yang diketahui sebelumnya pernah gagal menembus ujian masuk universitas, lompat dari sebuah rumah sakit 12 lantai di kota Guangshui pada hari Senin 7 Juni. Korban melompat dari gedung rumah sakit itu tepat sebelum ujian masuk universitas berlangsung. Demikian dilansir The China Daily, Rabu (9/6/2010).

Sementara pada insiden lain, seorang perempuan mengakhiri hidupnya di kota Ezhou, juga berkaitan dengan tekanan sebelum ujian masuk universitas. Namun pihak berwenang tidak merinci cara korban mengakhiri nyawanya.

Insiden bunuh diri juga dilakukan oleh seorang murid di Provinsi Jiangsu. Pria berusia 21 tahun yang memiliki sejarah keterbelakangan mental ini, menggantung dirinya sendiri dengan sebuah kabel modem komputer beberapa jam sebelum ujian berlangsung.

Pekan ini hampir 10 juta murid SMU di China menjalani proses ujian masuk universitas pilihan mereka. Mereka berlomba untuk diterima oleh universitas ternama di negeri panda tersebut. Ujian yang berlangsung selama dua hari ini dilakukan dengan penjagaan ketat menyusul rangkaian serangan terhadap murid sekolah, yang marak terjadi di China beberapa waktu terakhir. Polisi bahkan mengerahkan pasukan tambahan untuk melakukan penjagaan di sekolah yang melakukan ujian tes masuk universitas.

Keamanan ketat juga diterapkan untuk mencegah para peserta ujian melakukan kecurangan. Tekanan yang tinggi membuat para murid menggunakan perangkat elektronik canggih untuk mencontek selama ujian berlangsung. Polisi bahkan sudah menangkap 64 orang yang dituduh menjual peralatan mencontek canggih sebelum ujian berlangsung.

Baca Selengkapnya......

6 Tewas Akibat Bom di Somalia

Sebuah bom pinggir jalan yang meledak di Mogadishu, Somalia hari ini, menewaskan enam orang korban dan melukai lima orang lainnya yang sebagian besar berasal dari pasukan Pemerintah Somalia.

Bom yang ditanam dibawah tumpukan sampah di wilayah Afasiyoni, Selatan Mogadishu meledak saat pasukan keamanan pemerinah kebetulan lewat di daerah tersebut.

"Bom tersebut meledak di sekitar Afasiyoni dan menewaskan lima anggota pasukan keamanan Somalia, beberapa dari korban tewas tubuhnya sudah tidak berbentuk lagi," ungkap petugas keamanan Somalia Mohamed Guled Yasin seperti dikutip AFP, Rabu (9/6/2010).

"Pihak keamanan masih terus melakukan penyelidikan atas insiden ini," imbuhnya. Seorang saksi juga menyaksikan seorang wanita yang kebetulan lewat di lokasi ledakan, turut tewas dalam insiden ini.

"Saya melihat jasad seorang perempuan dan beberapa pasukan pemerintah dalam ledakan yang terjadi di dekat rumah saya," ungkap warga yang menjadi saksi. Saat ini pasukan Pemerintah Somalia telah menutup wilayah sekitar lokasi ledakan, mereka juga melepaskan tembakan ke udara untuk membubarkan warga yang berkumpul di lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya......

Eksekusi Lahan di Bekasi Berakhir Ricuh

Eksekusi lahan seluas satu hektar di Bekasi berakhir ricuh. Lahan yang dimenangkan PT Batara Mulya Propindo, Kampung Baru, Jati Sampurna ini, mendapat perlawanan dari penduduk yang tinggal di lahan tersebut.

Bentrok pun pecah ketika aparat satuan polisi pamong praja mengeksekusi lahan tersebut, Rabu (9/6/2010). Ratusan orang yang mengklaim tanah tersebut adalah sah milik mereka dan telah ditinggal selama bertahun-tahun melakukan perlawanan.

Pantauan di lapangan, aksi pukul dan dorong mendorong pun tak terelakan antara warga denga petugas. Bahkan seorang ibu menagis histeris lantaran bangunan rumahnya dibongkar paksa oleh petugas.

Tidak hanya itu, salah seorang warga jatuh pingsan lantaran menghalangi alat berat beco yang akan mengeksekusi lahan seluas satu hektar berserta rumah tinggal mereka. Tangis ibu-ibu pun pecah saat eksekusi berlangsung.

Aksi lempar batu ke arah terus terjadi selama proses eksekui berlangsung. Tidak hanya batu, salah seorang warga ada yang membawa bom molotov. Beruntung polisi dapat mengamankan warga tersebut sebelum bom tersebut dilempar.

Atas insiden ini, polisi sempat mengamankan salah seorang warga yang diduga melakukan provokasi. Tidak beberapa waktu kemudian, eksekusi yang melibatkan 500 personel dari satuan polisi pamong praja, Polres Bekasi Kabupaten, Kodim, dan beberapa organisasi massa selesai dilakukan.

Baca Selengkapnya......

Gaji Rendah, tapi Berpotensi Tumbuh

DALAM pemeringkatan jurusan program master yang dilansir Forbes (19/5/2010) diungkapkan tentang 10 bidang studi dengan nominal gaji terendah di Amerika Serikat (AS).

Meski demikian, dalam beberapa bidang studi justru diprediksi mengalami pertumbuhan pasar kerja bagi lulusannya. Dalam posisi 10 terbawah dari 30 jurusan bidang studi program master yang dinilai,di antaranya di urutan ke-21 adalah program studi patologi wicara yang gaji lulusannya sekira USD72.100 per tahun. Pertumbuhan perekrutan karyawan di bidang ini pada 2010 ini sekira 18 persem. Namun, pertumbuhan lapangan kerja diprediksi mencapai 37 persen yang di dalamnya termasuk penggantian tenaga kerja lama atau regenerasi. Beberapa pekerjaan yang umum ditemui untuk bidang studi ini di antaranya manajer pelayanan rehabilitasi, ahli bahasa patologi, dan supervisor patologi wicara.

Pada urutan ke-22 adalah bidang studi akunting yang perolehan gaji bagi lulusannya sebesar USD89.900 per tahun dengan pertumbuhan perekrutan karyawan baru di bidang sebesar 14 persen. Sementara peningkatan lapangan kerja di bidang ini sebesar 28 persen pada 2010 ini dengan tipe pekerjaan di antaranya akuntan publik besertifikat, manajer akuntan, serta auditor keuangan. Pekerja sosial berada di urutan ke-23 dengan penghasilan USD56.200 per tahun, pertumbuhan perekrutan karyawan baru sebesar 16 persen dan pertumbuhan lapangan kerja sebanyak 41 persen. Beberapa pekerjaan di bidang studi ini di antaranya sebagai pekerja sosial, manajer untuk kasus kesehatan mental,dan direktur pelayanan masyarakat.

Program master bidang psikologi berada di urutan ke-24 dengan penghasilan sebesar USD64.500 per tahun dengan proyeksi pertumbuhan angkatan kerja 12 persen, dan peningkatan lapangan kerja sebesar 40 persen. Pekerjaan yang umum ditemui sebagai analis perilaku, ahli psikologi klinik, dan psikologi untuk sekolah. Bidang studi ilmu perpustakaan dan informasi berada di urutan ke-25 dengan penghasilan lulusannya sebesar USD57.200 per tahun. Pertumbuhan angkatan kerja sebesar 16 persen, sementara peningkatan lapangan kerja 41 persen. Pekerjaan yang umum ditemui di antaranya sebagai ahli perpustakaan referensi, direktur perpustakaan, dan ahli hukum perpustakaan.

Urutan ke-26 adalah program master bidang seni rupa dengan penghasilan USD63.900 per tahun. Diproyeksikan, peningkatan angkatan kerja sebanyak 12 persen dan pertumbuhan lapangan kerja sebanyak 39 persen. Pekerjaan di bidang ini di antaranya direktur seni, desainer grafis senior, dan guru untuk SMA. Selanjutan bidang studi konseling berada di urutan ke-27 dengan penghasilan USD53.500 per tahun. Proyeksi pertumbuhannya 17 persen dan peningkatan lapangan kerja sebanyak 40 persen. Pekerjaan untuk bidang ini di antaranya ahli terapi klinik, konselor pembimbing untuk SMA, dan konselor kesehatan mental. Program master bidang studi pendidikan berada di urutan ke-28 dengan penghasilan sebesar USD59.600 yang diproyeksi tumbuh 14 persen dengan peningkatan lapangan kerja 39 persen.

Pekerjaan umum yang ditemui adalah asisten kepala sekolah, administrator pendidikan, dan guru. Program selanjutnya yakni bahasa Inggris berada di peringkat ke-29 dengan gaji USD61.700 per tahun dan diproyeksi tumbuh 9 persen dengan peningkatan lapangan kerja 32 persen. Pekerjaan yang umum ditemui untuk bidang studi ini adalah editor, guru SMA, dan penulis. Program studi bidang keagamaan berada di urutan terbawah atau peringkat ke-30 dengan penghasilan USD54.200 yang diproyeksi tumbuh 13 persen dengan peningkatan lapangan kerja 32 persen. Pekerjaan untuk bidang studi sebagaimana ditunjukkan oleh pastor atau tokoh agama lainnya.

Berdasarkan hasil survei National Association of Colleges and Employers (NACE) dalam laporan NACE Salary Survey Spring 2010 mengungkapkan daftar gaji para lulusan bidang studi program strata satu (S-1) menemukan ada beberapa standar gaji yang turun cukup signifikan, tapi ada pula yang gajinya naik. Lulusan program studi teknik sipil adalah salah satu yang gajinya turun pada 2010 sebesar -8,8 persen menjadi USD52.805 dari USD57.874 pada 2009. Gaji lulusan ilmu kesehatan juga terjun tajam -14,7 persen dari USD37.558 menjadi USD32.029 per tahun. Lebih parah lagi program studi bidang visual dan performa seni yang turun -22,5 persen dari USD36.997 pada 2009 menjadi USD28.665 per tahun.

Gaji tinggi dan tumbuh diperoleh lulusan bidang teknik perminyakan dari angka USD81.589 pada 2009 menjadi USD86.220 pada 2010. Lulusan bidang studi fisika juga tidak terlalu buruk dengan penghasilan sebesar USD69.350 pada 2010 dibandingkan USD52.800 pada 2009. Lulusan program teknik nuklir memperoleh gaji sebesar USD63.900 pada 2010 dibandingkan USD58.266 pada 20009. Hampir setara, tapi mengalami penurunan adalah lulusan teknik pertambangan dan mineral memperoleh gaji USD63.884 pada 2010 dibandingkan USD67.600 pada 2009. Gaji untuk lulusan bidang ilmu sosial dan kemanusiaan di antaranya psikologi memperoleh gaji sebesar USD32.303 pada 2010 turun dari USD34.942 pada 2009.

Kemudian untuk lulusan bidang pekerja sosial bergaji USD27.194 pada 2010 turun dibandingkan USD31.096 pada 2009. Gaji lulusan bidang studi sosiologi juga mengalami penurunan dari USD35.669 pada 2009 menjadi USD33.805 pada 2010. Untuk lulusan ilmu politik dan pemerintah memperoleh gaji sebesar USD33.594 pada 2010 turun dibandingkan USD38.284 pada 2009. ”Gaji pemula pada 2010 ini mengalami penurunan jika dibandingkan tahun lalu,” ujar NACE dalam laporan ini. Secara rata-rata gaji awal lulusan S-1 di AS sebesar USD47.673 atau turun 1,7 persen pada 2010 ini dibandingkan 2009 yang rata-rata USD48.515.

Meski demikian, menurut NACE, masih ada kabar baik bahwa dari hasil analisis proyeksi pertumbuhan ketenagakerjaan akan meningkat dan merekrut lulusan perguruan tinggi.

Baca Selengkapnya......

Mei, Penjualan Rumah BSDE Capai Rp800 Miliar

PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) mencatatkan hingga Mei 2010 penjualan rumah BSDE mencapai Rp800 miliar. Adapun hingga akhir tahun ini, total penjualan dipatok sebesar Rp2 triliun.

Penjualan ini terdiri yang terdiri dari penjualan rumah sebesar Rp1,5 triliun dan komersial Rp500 miliar. “Target Rp1,5 triliun setara dengan sekitar 1.800 unit rumah,” kata Direktur PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) Petrus Kusuma, di Jakarta, Rabu (9/6/2010).

Perseroan optimistis, hingga akhir tahun ini target penjualan bisa tercapai. Pasalnya, permintaan rumah diproyeksi terus meningkat seiring dengan meningkatnya daya beli masyarakat. Apalagi, permintaan perumahan di kawasan Serpong cukup besar mengingat akses wilayah tersebut sangat memadai.

Selain itu, jelas Petrus, perseroan akan mengeluarkan produk di akhir Juni dan awal Juli sekira 300 unit. "Prospek real estate masih positif. Apalagi Serpong dekat dengan Jakarta dan bandara sehingga secara komersial masih sangat menjanjikan dalam tiga tahun ke depan," tutur Petrus.

Pada 2010 perseroan menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sekira Rp1 triliun. Sementara asset ditargetkan mencapai Rp18 triliun.

Sementara pemegang saham juga menyetujui pembagian dividen sebesar Rp6 per saham atau senilai total Rp308,703 miliar. Dividen tersebut setara dengan 21 persen dari laba bersih 2009 sekira Rp65,61 miliar.

Pembagian dividen akan dilakukan pada 20 Juli 2010 berdasarkan data pemgeng saham per tanggal 6 Juli 2010. Pada 2009 perseroan mencatatkan pendapatan sekira Rp1,27 triliun dengan laba bersih Rp308,703 miliar.

Saat ini perseroan tengah mengembangkan tiga area perumahan yakni tahap pertama sekira 1.800 Ha, tahap kedua 2.000 Ha dan tahap ketiga 2.200 Ha. Untuk tahap kedua terdiri dari dua fase yakni seluas 850 Ha dan 1.200 Ha. “Fase ini termasuk Foresta sekira 72 Ha, The Icon 74 Ha dan Edu Town 50 Ha,” katanya.

Baca Selengkapnya......

ADHI Bidik Proyek Tol Rp2,75 Triliun

Perusahaan kontruksi nasional, PT Adhi Karya Tbk (ADHI) membidik kontrak lima ruas jalan tol pada semester II-2010. Kontrak proyek tersebut mencapai Rp2,75 triliun.

“Semuanya ada di Pulau Jawa,” kata Direktur Utama Adhi Karya Bambang Triwibowo usai Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) di Jakarta, Rabu (9/6/2010).

Saat ini perseroan sedang mengikuti tender proyek jalan tol, dan diharapkan bisa diketahui pemenangnya dalam waktu dekat. Dalam tender tersebut, perseroan menggandeng PT Bakrie Toll Road dan PT Jasa Marga Tbk.

Dengan harga yang ditawarkan menarik, perseroan optimistis sebagian tender tersebut berhasil dimenangkan. “Selain harga yang kompetitif, kami memiliki teknologi handal, mudah-mudahan september kepastiannya bisa didapat,” katanya.

Sayangnya Bambang belum mau menyebutkan ruas mana saja yang tengah dibidik perseroan. Dia hanya mengungkapkan, jika berhasil dimenangkan pengerjaannya akan dimulai pada akhir tahun ini.

Hingga Mei 2010, ADHI telah merealisasikan kontrak senilai Rp1 triliun dari target kontrak sepanjang tahun ini sebesar Rp9 triliun. “Ini termasuk melanjutkan kontrak tahun lalu (carry over) senilai Rp4,33 triliun,” ungkapnya.

Sementara pemegang saham juga menyetujui pembagian dividen Rp28,26 per saham atau senilai total Rp49,6 miliar untuk tahun buku 2009. Dividen tersebut setara dengan 30 persen dari laba bersih 2009 yang tercatat Rp165,52 miliar.

Selain untuk dividen, sebesar Rp828 juta (0,5 persen) dari laba bersih tahun lalu dialokasikan untuk program kemitraan, Rp414 juta (0,25 persen) untuk program bina lingkungan, dan sisanya Rp114,6 (68,25 persen) sebagai laba ditahan.

Baca Selengkapnya......

40 Tahun yang Mengubah Pantai Jakarta

Reklamasi pantai Utara Jakarta sudah dimulai sejak dekade 1970-an. Selama empat dekade, wajah pantai berubah dengan pembangunan fisik yang mempoles pantura Jakarta. Namun, ekosistem hutan bakau menyusut dan terus menyusut.

Kawasan Ancol, Jakarta Utara terus bersolek diri. Sejumlah bangunan properti dengan harga selangit mulai terlihat berjejalan di pinggiran pantai Teluk Jakarta. Dua menara yang terlihat mencolok adalah apartemen Ancol Mansion yang teretak tepat di sisi pantai.

Pembangunan properti berdiri di atas lahan reklamasi yang dilakukan sejak 2003, lalu. Selama 7 tahun berjalan, setidaknya sudah sekitar 200 hektar permukaan laut yang disulap menjadi daratan. Perubahan wajah Ancol sebenarnya sudah terjadi sejak 1972. Namun geliatnya tidak secepat pasca reformasi.

"Saya tahu persis perkembangan di Wilayah Ancol. Sebab saya lahir dan besar di sini sejak 40 tahunan lalu," kata Arifin warga RT 06/RW 01, Kelurahan Ancol, Jakarta Utara saat ditemui detikcom, Rabu (9/6/2010).

Dijelaskan Arifin, geliat pembangunan di kawasan itu mulai berjalan sejak 1972. Saat itu, tiga pabrik besar berdiri di kawasan Ancol, yakni pabrik cat Nippon Paint, Asahimas, pabrik makanan ternak Charoen Pokphand Indonesia, dan ditambah pula pabrik pengulitan udang. Pendirian pabrik pun diikuti dengan perubahan kondisi.

"Mulai banyak asap pabrik, ada limbah juga dan air bersih mulai langka," jelas Arifin.

Pembangunan tidak berhenti di situ. Setelah pabrik-pabrik berdiri, Pemprov DKI Jakarta kemudian menggulirkan sebuah gagasan untuk mereklamasi pantai di kawasan tersebut. Gagasan itu sebenarnya sudah muncul sejak 1985. Lalu pemerintah mengeluarkan Keppres No 52 Tahun 1995. Berbekal Keppres itu PT Pembangunan Jaya Ancol akhirnya melakukan reklamasi untuk memperluas kawasan Ancol, sejak 1998 silam. Awalnya yang dibangun adalah pantai Ancol timur, namun pengurugan ludes digerus ombak. Reklamasi lalu berlanjut ke pantai Ancol Barat.

Sementara aktivis Indonesia Hijau, Slamet Daryoni mengatakan, reklamasi pantura Jakarta mengambil tanah urugan dari Parung Panjang dan Jonggol. Padahal kedua tempat tersebut, dalam ketentuan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) 2010 Pemda DKI Jakarta merupakan kawasan konservasi air bersih bagi warga DKI Jakarta.

Bahan urug dari laut juga rencananya akan diambil dari Kepulauan Seribu antara lain, Tanjung Burung, Pulau Burung, dan beberapa pulau lain. Sementara bahan urug dari luar Jakarta akan diambil dari pantai utara Banten, pantai barat Jabar dan pantai utara Jawa Barat bagian timur dan pasir bekas letusan Gunung Krakatau.

"Ini sangat disayangkan. Sebab dearah-daerah tersebut merupakan kawasan konservasi dan kawasan pariwisata. Apalagi ekosistem laut merupakan sumber penghidupan dan kehidupan masyarakat sekitar," jelas Daryoni kepada detikcom.

Jadi, tambah Daryoni, kegiatan reklamasi bukan hanya menimbulkan masalah bagi wilayah yang direklamasi saja. Tapi sejumlah kawasan yang diambil pasir atau tanahnya juga akan mengalami kerugian. Sementara para nelayan tergusur dari wilayahnya karena hutan bakau yang menyimpan banyak ikan, sudah berganti menjadi urugan pasir. Padahal hutan bakau berperan sebagai tempat bertelur ikan, habitat ikan-ikan kecil (nursery), dan penangkal abrasi. Tercipta daratan baru lewat reklamasi, namun pantai menjadi tandus dan rentan terhadap ombak.

Memang perlu sebuah kebijakan yang tepat. Pembangunan memang kerap mengorbankan lingkungan dan orang-orang kecil yang hanya dianggap penghalang. Potensi-potensi ekonomi memang perlu digali, namun jangan sampai menghasilkan bom waktu yang bernama bencana lingkungan.

Baca Selengkapnya......

Benigno 'Noynoy' Aquino III Resmi Jadi Presiden Filipina

Senator Filipina Benigno 'Noynoy' Aquino III dinyatakan secara resmi menjadi presiden ke-15 negara tersebut. Ia mengalahkan rival terdekatnya, mantan Presiden Joseph Estrada.

Putra dari pemimpin demokrasi Filipina yang paling disegani, Cory Aquino itu, memenangkan penghitungan suara yang selesai hari Rabu (9/6/2010). Demikian seperti dikutip dari reuters.

Pria lajang berumur 50 tahun itu mengantongi 15,2 juta suara berdasarkan penghitungan yang dilakukan oleh kongres. Perolehan suara tersebut setara dengan 42 persen dari total pemilih di Filipina yang berjumlah 36 juta orang.

Noynoy unggul 5,7 juta suara dari Estrada. Sesaat setelah hasil penghitungan suara itu diketahui, para pendukungnya yang menemuhi ruang sidang kongres bersorak. Teriakan-teriakan Noynoy sebagai pemimpin selanjutnya pun membahana.

Noynoy pun menyatakan kegembiraannya. "Kami sangat senang bahwa proses itu selesai dan dipastikan kami akan diambil sumpah pada tanggal 30 Juni," kata Aquino kepada wartawan.

Ia pun sudah mempersiapkan diri merayakan kemenangananya tersebut. Di hari yang bersejarah baginya ini, ia mengenakan kemeja Barong ala Filipina yang terbuat dari serat nanas dan kelapa.

Baca Selengkapnya......

Tes DNA Baru Selesai Pekan Depan, Jasad Jefri Belum Bisa Dibawa Pulang

Tes DNA korban pembunuhan Jefri Ardiansyah (9) baru bisa dilakukan sepekan mendatang. Akibatnya, keluarga mengurungkan niat untuk segera memakamkan Jefri karena jenazah belum bisa diambil sampai tes DNA selesai.

"Di sana dijelaskan tes DNA tehadap Jefri itu menunggu sampai satu minggu. Jadi jenazah tidak boleh dibawa pulang," kata paman korban, Suparno (50) ditemui di rumahnya di Jl Joglo Raya, Gang Kubur, Kembangan, Jakarta Barta, Rabu (9/6/2010).

Saat ini, jenazah Jefri masih berada RS Polri Jakarta Timur untuk dilakukan tes DNA. Keluarga mengaku kecewa karena tidak bisa segera memakamkan almarhum Jefri. Namun, karena tes DNA yang dilakukan terhadap jenazah demi kepentingan proses hukum, keluarga mengaku bisa menerima.

"Karena ini untuk proses hukum, ya, kita ikuti saja," tuturnya.

Bocah kelas 2 SD ini ditemukan dalam keadaan tak bernyawa dan telah membusuk di sebuah lahan kosong di Komplek Taman Alfa Indah, Kembangan, Jakarta Barat, Senin (7/6) lalu. Polisi sudah menangkap dua pelaku, yaitu Idris (27) dan Umar alias Sangsang (25).

Baca Selengkapnya......

Kemenkum HAM Pulangkan 89 WN Afghanistan

Direktorat Penyidikan dan Penindakan Keimigrasian Kementerian Hukum dan HAM memulangkan 89 warga negara Afghanistan kembali ke negaranya. Namun, sebagian dari mereka tetap akan pergi ke negara lain karena belum amannya Afghanistan.

"Bahwa ini adalah dalam rangka strategi penanganan immigrant illegal oleh Dirjen Imigrasi dengan mengambil langkah-langkah pemulangan secara sukarela," ujar Kepala Bagian Humas Litigasi dan TU Kemenkum HAM MJ Baringbing di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Rabu (9/6/2010).

Baringbing mengatakan, penanganan Immigrant Illegal yang berasal dari negara-negara yang terlanda konflik berdasarkan peraturan keimigrasian Republik Indonesia yaitu pasal 42 dan pasal 44 Undang-undang No 9 Tahun 1992 tentang keimigrasian. Pemulangan warga negara Afghanistan tersebut secara bertahap sejak tanggal 31 Mei hingga 14 Juni 2010. Hari ini yang dipulangkan sebanyak 15 orang.

"Pemulangan mereka melalui Bandara Soekarno Hatta melibatkan badan organisasi internasional sehingga pelaksanaan proses pemulangan secara sukarela dapat berjalan sesuai dengan yang direncanakan," imbuhnya.

Sementara itu Kepala Rumah Ditensi Imigrasi Pusat Tanjung Pinang Sugiyo mengatakan, ke 89 WN Afghanistan tersebut ditangkap saat mereka akan mencari suaka ke Australia. Namun, saat singgah ke Indonesia di berbagai wilayah dan dikumpulkan di rumah detensi imigrasi pusat Tanjung Pinang.

"Mereka ditangkap di berbagai wilayah seperti di Cilacap, Tanjung Balai Asahan dan diantarkan ke Tanjung Pinang," kata Sugiyo.

Sugiyo mengatakan, rekapitulasi pemulangan secara sukarela rumah detensi imigrasi pusat Tanjung Pinang selama Januari hingga Juni 2010 berjumlah 92 orang. "Rinciannya 65 orang Afghanistan, 26 orang Srilanka, 1 orang Vietnam," jelasnya.

Salah satu WN Afghanistan, Muhammad Musa, mengatakan dirinya secara sukarela kembali ke negara asalnya karena merasa tidak betah tinggal di rumah detensi Tanjung Pinang. Tapi setelah dia kembali, dia dan rekannya akan mencari negara lain untuk mencari suaka politik.

"Tentu saja jika negara saya aman, saya ingin kembali ke negara saya, tapi negara saya tidak aman saat ini. Tapi kita di sini (Indonesia) lebih tidak nyaman karena seperti di Guantanamo. Jadi kami memilih kembali ke negara kami," ungkapnya kepada wartawan.

"Kami akan terus pergi ke negara lain, selama negara saya belum aman. Kita tidak bisa tinggal nyaman di negara kami," lanjutnya.

Baca Selengkapnya......

Hendak Ledakkan Diri, Remaja Irak Ditangkap

Seorang remaja berusia 16 tahun yang diduga anggota Al Qaeda ditangkap di Irak. Penangkapan ini hanya beberapa saat sebelum ia membunuh seorang ulama di Irak Utara serta meledakkan dirinya.

Pejabat militer di Tal Afar mengatakan, Al Qaeda telah merekrut remaja itu untuk membunuh ulama Hashim Antar. Serangan itu akan dilakukan dengan bom rompi.

"Kami tiba di sana beberapa menit sebelum ia bisa menggunakan rompi itu," ujar Brigadir Abdul Rahman Handhal, komandan militer di Tal Afar, seperti dikutipreuters, Rabu (9/6/2010).

"Kami menerima informasi awal yang sangat berharga bahwa Al Qaeda berencana menargetkan tokoh Syiah itu. Informasi tersebut sangat membantu kita untuk mencegah kejahatan yang mengerikan," katanya.

Sementara sang ulama, yang merupakan imam Masjid Al-Shadiq Syiah di Tal Afar, mengatakan, dirinya selamat dari enam serangan pemberontak dalam dua tahun terakhir ini.

Kekerasan sektarian di Irak telah menurun sejak 2006-2007. Kendati demikian, serangan-serangan kecil masih terus terjadi, khususnya di bagian utara Mosul.

Baca Selengkapnya......

Beberapa Halte Pisahkan Antrian Berdasarkan Jenis Kelamin

Pasca pencabulan terhadap Foni (31) akhir pekan lalu, kini di beberapa halte memisahkan jenis antrian berdasarkan jenis kelamin. Seperti terlihat di Halte Gor, Jl Otista Raya, Jakarta Timur, yang memberi tanda antrian di depan pintu halte.

"Tadi pagi belum ada. Ini saya pulang dikasih tanda pemisah, pintu buat laki-laki dan pintu buat perempuan," kata salah seorang penumpang, Uri Widiyaningrum, saat berbincang dengan detikcom, Rabu, (9/6/2010).

Tanda tersebut layaknya di depan pintu toilet. Tak ada petugas yang mengatur tapi calon penumpang yang mengatur sendiri berdasarkan petunjuk tersebut.

"Meski nanti di dalam bus campur lagi, tapi minimal pas antri tak desak-desakan dengan lawan jenis," kisahnya.

Sayang, pemisahan antrian tersebut tak terlihat di halte yang cuma 1 pintu seperti di Pecenongan dan Pasar Baru. Di halte tersebut, antrian tetap dicampur, baik laki-laki maupun perempuan.

"Lumayanlah, mengurangi resiko di pegang-pegang. Kalau antriannya sama saja panjangnya, baik cowok atau cewek," tutur PNS di bilangan Monas ini.

Baca Selengkapnya......

Bacakan Pledoi, Pengacara Minta Marsiyah Dibebaskan

Kuasa hukum Marsiyah (72) menilai tuntutan jaksa Novika Muzairah tidak beralasan. Selain itu, keterangan salah satu saksi Halailah menunjukan Marsiyah tidak mengeroyok dan menganiaya korban, Febriyanti.

"Saksi Halailah mendengar teriakan minta tolong Marsiyah karena dijambak oleh Febriyanti. Saksi tidak melihat Febri menderita luka apa pun setelah kejadian itu," kata pengacara Marsiyah, Marlonsius Sihaloho, dalam pembelaan (pledoi) di PN Jakarta Selatan, Jl Ampera Raya 133, Rabu (9/6/2010).

Pembelaan tersebut untuk membantah tuntutan jaksa yang meminta Marsiyah bersama anaknya, Yuswati, dihukum 5 bulan penjara. Keduanya tersandung masalah karena dilaporkan adik menantu, Febri dengan pasal pengeroyokan (170 KUHP).

"Marsiyah tidak mengetahui bahwa niat baiknya memisahkan pertengkaran Febri dan anaknya akan dijadikan masalah hukum. Kami memohon ketua majelis hakim menjatuhkan putusan bebas terhadap Yuswati dan Marsiyah," pinta Marlonsius kepada hakim Albertina.

Selama persidangan, Marsiyah terlihat lesu. Tubuhnya yang menua membuatnya tidak bisa betah berlama-lama di pengadilan. Dia hanya meminta kasusnya segera selesai dan kembali ke kampungnya di Purwokerto.

"Kesel. Wis kepingin balik. Kasure wis ngasi jamuren (Capek, sudah ingin pulang. Kasur sudah sampai jamuran tidak ditinggali)," seloroh Marsiah dalam bahasa Banyumasan yang kental.

Baca Selengkapnya......

Parade Partai Pembuka Piala Dunia

Wakil Afrika mencuri perhatian dengan mengalahkan juara bertahan di partai pembuka. Kamerun membekuk Argentina di tahun 1990, sedang Senegal mengatasi Prancis 12 tahun berselang.

Piala Dunia 1982: Belgia vs Argentina
Nou Camp, Barcelona menjadi saksi juara dunia Argentina harus takluk pada Belgia di partai pembukaan. Belgia menang 1-0 dengan Erwin Vandenbergh mencetak gol di menit ke-62. Gol ini sekaligus gol pertama bagi Belgia selama 20 tahun terakhir. Walaupun ini merupakan laga perdana Diego Maradona, namun penampilan Ludo Coeck (Belgia) menjadi sorotan pada laga ini.

Piala Dunia 1986: Bulgaria vs Italia
Enam belas tahun berlalu sejak Piala Dunia diselenggarakan di Meksiko 1970, juara dunia Italia dan Bulgaria membuka laga perdana dengan skor 1-1 di Stadion Azteca, Meksiko City. Alessandro Altobelli, pemain yang mencetak gol penentu kemenangan Italia di final 1982, mencetak gol pertamanya di turnamen ini (43'). Nasko Sirakov (Bulgaria) menyamakan kedudukan 5 menit sebelum peluit panjang.

Piala Dunia 1990: Kamerun vs Argentina
Laga perdana ini diselenggarakan di San Siro, Milan dengan hasil 1-0 untuk kemenangan Kamerun. Argentina yang telah meraih dua kali gelar juara dunia, harus menyerah pada pada partai pembuka, sama seperti pada tahun 1974. Omam Biyick mencetak satu satunya gol di partai ini namun Kamerun harus berakhir dengan sembilan pemain setelah Kana Biyick dan Benjamin Massing terkena kartu merah.

Piala Dunia 1994: Jerman vs Bolivia
Juergen Klinsmann mencetak gol tunggal bagi Jerman yang menjadi Juara Dunia sebelumnya setelah satu jam pertandingan berjalan di Soldier Field, Chicago. Bolivia, yang tampil kembali dari absen sejak 1950, terpaksa bermain dengan 10 pemain karena pemain pengganti Marco Etcheverry yang baru bermain empat menit diusir wasit pada menit ke-82. Kedudukan 1-0 tidak berubah hingga pertandingan berakhir.

Piala Dunia 1998: Brasil vs Skotlandia
Juara dunia Brasil membuka kemenangan di State de France, Saint Dennis dengan skor 2-1. Cesar Sampaio membuka keunggulan Brasil saat pertandingan baru berjalan 4 menit kemudian dibalas dengan John Collins yang berhasil menyamakan kedudukan hingga akhir babak pertama. Brasil memastikan kemenangan setelah pemain Skotlandia, Tom Boyd melakukan gol bunuh diri pada menit ke-73.

Piala Dunia 2002: Senegal vs Prancis
Piala Dunia pertama yang diselenggarakan di Asia ini dibuka dengan partai unik antara Senegal dan Prancis dengan hasil 1-0. Fakta bahwa semua pemain Senegal bermain di liga Prancis dan dilatih oleh orang Prancis membuat juara dunia yang lalu ini dibuat terkejut dikalahkan negara bekas jajahannya sendiri. Papa Bouba Diop mencetak satu satunya gol ke gawang Prancis pada menit ke-30. Ia merayakannya dengan melepas kaosnya dan menari bersama timnya.

Piala Dunia 2006: Jerman vs Kosta Rika
Untuk pertama kalinya sejak 1970, tuan rumah bermain di laga pembukaan Piala Dunia dan Jerman berpesta gol dengan skor 4-2 dan memuaskan penonton di Munich. Phillip Lahm menjadi pencetak gol pertama bagi Jerman sekaligus pengukir skor pertama di turnamen kali ini. Dua gol Miroslav Klose plus satu dari Torsten Frings mengantarkan Der Panzer menang 4-2. Ada pun seluruh gol Kosta Rika diborong Paulo Wanchope.

Baca Selengkapnya......

Layanan Kelas Satu untuk Pekerja Media

Piala Dunia tanpa keikutsertaan media masa tak akan punya arti apa-apa. Karena itulah FIFA dan panitia penyelenggara Piala Dunia 2010 memberikan pelayanan kelas satu buat para pekerja media.

Perlakuan istimewa terhadap media sudah dirasakan sesaat setelahdetiksport sampai di Bandara Internasional O.R. Tambo, Selasa (8/6/2010) kemarin. Mengantongi akreditasi resmi dari FIFA, detiksportlangsung diarahkan ke jalur khusus yang bebas hambatan dan antrian demi mengurus kelengkapan imigrasi.

Di bandar udara terbesar di Benua Afrika itu memang banyak berseliweran ofisial dan relawan yang, meski beberapa berwajah angker, tetap menyambut hangat plus tak sungkan melepas senyuman.

Hal serupa terjadi saat detiksport mendaftarkan diri di pusat akreditasi media yang terletak di sekitar Stadion Lotus Versfeld, Pretoria, Rabu (9/6/2010). Dengan menunjukkan bukti akreditasi yang dikirim FIFA plus paspor, kartu peliputan Piala Dunia untuk detiksport selesai kurang dari 10 menit.

Dari proses pendaftaran, pengambilan foto hingga detiksport dipanggil untuk mendapat kartu peliputan Piala Dunia 2010, semua berjalan sangat cepat dan nyaris tanpa harus menunggu.

Ruang kerja wartawan dari seluruh dunia juga terasa cukup nyaman. Yang kebetulan detiksport datangi di Stadion Lotus Versfeld, luasnya sekitar 100 x 100 meter. Media center tersebut setidaknya menyediakan lebih dari 300 kursi dengan fasilitas standar seperti jaringan internet dan telepon lokal.

Secara keseluruhan media center ini dibagi ke dalam tiga bagian besar. Area yang diperuntukkan bagi wartawan tulis, juru foto dan sudut internet. Di pintu masuk, ada semacam meja penerimaan tamu yang petugasnya siap memberi bantuan dan informasi yang dibutuhkan.

Meliput 64 pertandingan plus beragam aktivitas dan serbaserbi sepanjang Piala Dunia 2010 jelas bukan pekerjaan mudah. Tapi fasilitas kelas satu yang diberikan FIFA dan pihak peyelenggara jelas akan membantu kerja wartawan selama di Afrika Selatan.

Baca Selengkapnya......

Senin, 07 Juni 2010

Lapak Jajanan Sepanjang Margonda Depok Digusur

Puluhan pedagang kaki lima (PKL) penjual makanan dan minuman di sepanjang jalan Margonda Depok digusur Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kota Depok. Para pedagang yang digusur adalah pedagang yang berjualan di sisi jalan ke arah Bogor dan biasa berjualan pada malam hari.

Penggusuran berlangsung cukup tertib meski sempat diwarnai adu mulut oleh para pedagang. Pedagang tersebut digusur lantaran memakai separuh badan jalan, berdiri di atas saluran air, dan trotoar.

Kepala Seksi Pengendalian dan Operasional Satpol PP kota Depok Diki Erwin mengatakan, para pedagang telah melanggar Perda 14 tahun 2001 tentang ketertiban umum. Seluruh pedagang telah diberikan tiga kali surat peringatan sebelum digusur.

"Ini kali kedua kami menggusur pedagang di Jalan Margonda setelah tahun lalu pada siang hari, kali ini pedagang yang buka pada malam hari yang berdiri di atas drainase dan melanggar ketertiban umum," ujarnya kepada wartawan, Senin (07/06/10).

Diki menambahkan, para pedagang diharuskan mengisi berita acara perjanjian untuk tidak lagi berjualan di tempat yang sama. Nantinya, lanjut Diki, mereka yang melanggar akan mulai dikenakan sanksi tindak pidana ringan bulan depan.

"Juli kita mulai berlakukan tipiring, ancaman penjara 3 bulan dan denda, dan mereka juga menjadi salah satu penyebab macet di Margonda," tandasnya.

Baca Selengkapnya......

Hak Dibatasi, Pengacara Bentrok Mojokerto Protes

Penasehat hukum tersangka kasus kerusuhan Mojokerto protes dengan perlakuan Polda Jawa Timur yang membatasi kehadiran para penasehat hukum untuk mendampingi para tersangka saat menjalani pemeriksaan polisi.

Padahal sesuai dengan berita acara pidana, tersangka kasus tindak pidana dengan ancaman hukuman lebih dari lima tahun wajib didampingi pengacara saat diperiksa polisi.

“Kami dibatasi untuk bertemu dengan para tersangka. Terutama yang 12 orang yang ditangkap duluan,” kata M Dhofir koordinator tim penasehat hukum para tersangka, Senin (7/6/2010).

Kata Dhofir, pascaditangkap hingga sekarang, tim penasehat hukum baru sekali diberikan kesempatan untuk bertemu dengan ke-12 tersangka tersebut. Itu pun untuk kepentingan penandatanganan berkas dan bukan untuk pendampingan. Selain itu, pertemuan dengan 12 tersangka tersebut dikawal sangat ketat oleh polisi. Dhofir menganggap pengawalan ketat polisi sebagai tindakan yang berlebihan.

Pascakerusuhan Mojokerto pada 21 Mei lalu, Polda Jatim memboyong 12 orang yang tersangka yang dituduh menjadi pelaku dalam kerusuhan tersebut. Beberapa hari kemudian polisi kembali menangkap enam orang. Sedangkan satu orang lagi menyerahkan diri ke polisi dengan diantar Dhofir.

Dalam kerusuhan 21 Mei lalu, ke-12 orang tersangka tersebut dianggap Dhofir sebagai pihak yang dianggap tidak bisa sepenuhnya bisa disalahkan. Dhofir menganggap mereka hanya larut dalam psikologi massa yang berbuat anarkis. “Kami masih akan mengecek keberadaan mereka dalam dokumentasi film kami,” ujarnya.

Dhofir juga menyayangkan longgarnya pengamanan yang dilakukan oleh polisi sehingga bisa kebobolan terjadi kerusuhan. “Padahal sehari sebelumnya sudah desas-desus di masyarakat akan ada aksi anarkis. Namun polisi tidak melakukan antisipasi secara maksimal sehingga pecahlah kerusuhan itu,” pungkasnya.

Baca Selengkapnya......

Raikkonen Mungkin Balik ke F1

Meski tengah menikmati karier barunya sebagai pembalap WRC (World Rally Championship), Kimi Raikkonen tetap belum bisa melupakan hingar-bingar ajang F1. Buktinya, dia tak menampik wacana kembali duduk di belakang kemudi jet darat.

Setelah kontrak dengan Ferrari berakhir, pembalap asal Finlandia itu memutuskan melanjutkan kariernya di ajang WRC. Tampil membela tim Citroen dia mampu tampil impresif.

Ketika di wawancarai oleh Kleine Zeitung, Senin (7/6/2010), terkuak bahwa The Iceman tetap masih punya keinginan kembali ke lintasan balap F1. Namun dia juga mengaku tidak akan buru-buru melakukannya karena masih menikmati dunia reli.

“Semua bisa saja terjadi. Tapi, saat ini saya harus belajar dan mengerjakan hal baru, ” ujar pembalap 30 tahun itu.

“Saya menyukai pekerjaan sekarang serta lingkungannya. Di sini selalu ada perubahan, mulai dari cuaca hingga trek,” tambahnya.

Baca Selengkapnya......

Kontrak Pemain SFC Habis Usai Piala Indonesia

Saat Piala Indonesia masih bergulir, SFC diterpa isu soal kepindahan dan masuknya beberapa pemain, namun manajemen SFC menanggapi ini dengan santai.

Manajemen SFC tak mau ambil pusing soal masa depan sejumlah punggawanya. Menurut mereka semua pemain harus menghormati kontrak karena semua kontrak pemain SFC baru berakhir usai Piala Indonesia yaitu bulan Juli 2010.

Seperti diketahui musim ini SFC masih harus menghadapi satu kejuaraan lagi yaitu Piala Indonesia yang undian babak delapan besarnya baru di langsungkan 1 Juli 2010. Babak delapan besar akan dihelat pada 18-22 Juli, sementara final di akhir Juli.

“Kontrak pemain SFC rata-rata berakhir bulan Juli 2010. Jadi semua kontrak pemain SFC untuk musim ini berakhir usai Piala Indonesia,” kata Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM) Faisal Mursyid di hubungi dari Palembang.

“Jadi sebelum Piala Indonesia berakhir, kami belum memutuskan untuk melepas atau mengincar pemain baru,” kata Faisal Mursyid.

Baca Selengkapnya......

Google Dituding Lakukan Pelanggaran Privasi

Pihak kepolisian Australia didesak untuk menyelidiki Google atas tuduhan pelanggaran privasi hukum telekomunikasi. Aduan itu digelontorkan oleh anggota masyarakat atas kegiatan para pegawai raksasa mesin pencari itu yang mengambil foto dan informasi pribadi mereka untuk layanan peta Google Maps.

Sementara itu layanan Street View yang dibidani Google juga banyak mendapat kecaman di berbagai wilayah. Beberapa orang merasa tidak nyaman dengan pengumpulan informasi pribadi yang dilakukan oleh situs raksasa internet, seperti Google dan Facebook.

"Pihak berwajib telah melimpahkan laporan tersebut kepada Australian Federal Police," ungkap Robert McClelland selaku wakil dari masyarakat. "Laporan kami berhubungan dengan pelanggaran pada Telecomunications Interceptions Act. Sebuah aturan untuk mencegah orang mengakses komunikasi elektronik, kecuali untuk tujuan resmi," tambahnya.

Sementara Senior Company Executive Google, Alan Eustace mengakui bulan kemarin perusahaannya melakukan kesalahan dengan mengumpulkan informasi pribadi dari
jaringan Wi-Fi, Namun, ia kini telah memerintahkan pegawainya untuk berhenti melakukan hal tersebut.

"Ini adalah kesalahan. Kami siap bekerja sama bila pihak berwenang memanggil kami," tandasnya

Baca Selengkapnya......

Indonesia Diserang Koalisi Hacker Malaysia-China

Koalisi dedemit maya Malaysia dan China kini membalas dendam kepada Indonesia. Salah satu situs pemerintah kini menjadi korban deface. Apa isi pesannya?

Berdasar pantauan detikINET, Senin (7/6/2010) sekitar pukul 10 malam, pada situs yang beralamat di lampungtengah.go.id tersebut telah berkibar bendera Malaysia dan China, diiringi sebuah lagu dari kelompok musik ERA.

Berikut ini adalah pesan yang dikeluarkan oleh dedemit maya yang menyebut diri mereka China/Malaysia Hacker Union.

-->We already very patient to indonesia hacker
-->Do you remember? May 28?.
-->Indonesia's military invasion of Malaysia News!
-->Today we fought back to lead a coalition operation!
-->BY: China / Malaysia Hacker Union
-->China and Malaysia, we will give network security!!!
-->And please dont ever try to hack malaysia/china website again!!!
We will continue to revenge!

Dilihat dari isi pesannya, sepertinya mereka bertujuan membalas dendam akibat perlakuan para dedemit maya Indonesia, yang menyerang situs Malaysia pada 28 Mei lalu. Mereka mengancam akan melakukan hal yang sama jika para dedemit maya Indonesia masih berulah.

Baca Selengkapnya......

BlackBerry Konsumsi Bandwidth 0,65 Kbps

Menurut data yang dirilis operator seluler XL Axiata, rata-rata pelanggan BlackBerry di Indonesia mengkonsumsi bandwidth jaringan sekitar 0,65 Kbps. Saat ini, jumlah pelanggan BlackBerry di Indonesia mencapai 1,5 juta.

Itu sebabnya, seiring dengan terus bertambahnya pelanggan dan juga naiknya trafik layanan BlackBerry di Indonesia, XL yang merupakan salah satu penyedia akses layanannya kembali meningkatkan bandwidth BlackBerry jadi 400 Mbps sejak awal Juni 2010 ini.

"Peningkatan kapasitas koneksi ke Research in Motion (RIM) di Kanada merupakan komitmen kami untuk menjaga kualitas layanan bagi pelanggan XL BlackBerry," kata Head of Marketing Mobile Data XL, Budi Harjono, dalam keterangannya, Senin (7/6/2010).

XL mencatat jumlah pelanggan BlackBerry-nya kini telah mencapai 380 ribu pelanggan. Dengan rata-rata konsumsi bandwidth 0,65 Kbps per pelanggan, maka jumlah bandwidth 400 Mbps yang dimilikinya bisa melayani hingga 550 ribu pelanggan.

"Kapasitasnya akan terus ditambah seiring pertumbuhan jumlah pelanggan. Dengan koneksi sebesar ini, pelanggan bisa menikmasi aplikasi-aplikasi BlackBerry secara nyaman," masih kata Budi.

Dalam menggelar layanan BlackBerry, lanjut dia, XL merupakan satu-satunya operator seluler di Indonesia yang terkoneksi ke server RIM di Kanada dengan dual carrier partner.

Sementara untuk jaringan last mile-nya, XL memiliki pemancar sinyal seluler yang ditopang oleh 20 ribu base transceiver station (BTS), yang di antaranya 2.225 Node B/BTS 3G di area Jawa, Sumatera, Bali, Lombok, Sumbawa, Kalimantan, dan Sulawesi.

"Sebanyak 50% dari Node B yang ada tersebut merupakan HSDPA yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia, terutama Medan, Jakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar.

Untuk mendukung purna jual pelanggan BlackBerry, XL telah menyediakan 24 Xperience Land di 14 kota, antara lain di Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Makassar, Denpasar, Medan, Pekanbaru, Lampung, Pelembang, dan Jambi.

Baca Selengkapnya......

Jaringan NSN Dinilai Hemat Energi

Konsumsi daya pada base transceiver station (BTS) Flexi EDGE yang dibangun Nokia Siemens Network (NSN) dinilai efisien dan sesuai dengan spesifikasi teknis baru yang diterbitkan oleh European Telecommunications Standards Institute (ETSI).
"NSN adalah perusahaan pertama yang melaporkan efisiensi energi akses jaringan nirkabel sesuai dengan spesifikasi ETSI," tulis Prashant Agnihotri, head of GSM/EDGE Product Management NSN, dalam rilis yang diterima detikINET, Senin (7/6/2010).

Di industri telekomunikasi, efisiensi energi memang sangat penting. Pasalnya, sekitar 90% dari konsumsi energi jaringan seluler berasal dari BTS.

NSN mengklaim bisa memenuhi kebutuhan akan penghematan itu karena konsumsi daya BTS Flexi EDGE miliknya, rata-rata cuma 978 watt untuk operasional dasar empat kanal frekuensi per sektor .
Dengan fitur-fitur penghematan energi software, kinerja tinggi dapat dipertahankan tetapi konsumsi daya dapat dikurangi menjadi 833 watt. Dalam beberapa kasus, konsumsi daya dapat dikurangi menjadi 562 watt dengan konfigurasi dikurangi dua, bukan empat kanal per sektornya.

Baca Selengkapnya......

BlackBerry Onyx Putih Dipasok XL 5000 Unit



BlackBerry Onyx White (RIM)
Ponsel BlackBerry Bold 9700 "Onyx" warna putih yang dirilis oleh Research in Motion (RIM), mulai dipasarkan secara bundling oleh operator seluler XL Axiata hari ini. Total, ada 5000 unit Onyx putih yang dipasok.

"BlackBerry Onyx warna putih dari XL ini dibanderol Rp 4.999.000. XL mulai memasarkannya pada 7 Juni 2010 untuk Jakarta dan menyusul segera kota-kota besar lainnya," kata Head of Marketing Mobile Data XL, Budi Harjono, dalam keterangannya, Senin (7/6/2010).

Bagi pemegang kartu kredit HSBC, XL menawarkan harga spesial untuk BlackBerry Onyx putih ini. Penawaran harga Rp 3.880.000 itu hanya berlaku mulai 10-13 Juni 2010 dan hanya dapat dibeli di Atrium Mall Kelapa Gading 3, Jakarta.

Saat ini XL memiliki 380 ribu pelanggan BlackBerry yang dilayani oleh akses jaringan lokal dan internasional dengan koneksi bandwidth 400 Mbps ke server RIM di Kanada.

Baca Selengkapnya......

Magic Trackpad, Kejutan Baru dari Apple

WWDC 2010 telah dimulai. Sang CEO Steve Jobs segera mempersiapkan kejutan-kejutan baru bagi fans Apple. Nah, sebuah produk baru telah bocor beberapa saat sebelum event ini dimulai. Namanya Magic Trackpad.

Berdasar laporan engadget yang dikutip detikINET, Senin (7/6/2010) produk bernama Magic Trackpad ini adalah sebuah trackpad multi-touch yang ditujukan bagi desktop Mac.

Selain telah mendukung fitur multi-touch, senjata baru Apple ini juga konon dibekali fitur hand-writing recognition. Alhasil pengguna pun dapat merasakan sensasi baru dalam berinteraksi dengan Mac mereka. Beberapa fitur lainnya dilaporkan masih sama seperti yang dimiliki Magic Mouse.

Dilihat dari bentuknya, Magic Trackpad terkesan sangat tipis. Dari samping sekilas produk ini nampak seperti wireless keyboard terbaru iMac, dengan penutup baterai di bagian kirinya.

Baca Selengkapnya......

Kamis, 03 Juni 2010

Uang, Bank, dan Penciptaan bank : Peran dan Pengertian

Uang
Uang dalam ilmu ekonomi tradisional didefinisikan sebagai setiap alat tukar yang dapat diterima secara umum. Alat tukar itu dapat berupa benda apapun yang dapat diterima oleh setiap orang di masyarakat dalam proses pertukaran barang dan jasa. Dalam ilmu ekonomi modern, uang didefinisikan sebagai sesuatu yang tersedia dan secara umum diterima sebagai alat pembayaran bagi pembelian barang-barang dan jasa-jasa serta kekayaan berharga lainnya serta untuk pembayaran utang. Beberapa ahli juga menyebutkan fungsi uang sebagai alat penunda pembayaran.
Keberadaan uang menyediakan alternatif transaksi yang lebih mudah daripada barter yang lebih kompleks, tidak efisien, dan kurang cocok digunakan dalam sistem ekonomi modern karena membutuhkan orang yang memiliki keinginan yang sama untuk melakukan pertukaran dan juga kesulitan dalam penentuan nilai. Efisiensi yang didapatkan dengan menggunakan uang pada akhirnya akan mendorong perdagangan dan pembagian tenaga kerja yang kemudian akan meningkatkan produktifitas dan kemakmuran.
Pada awalnya di Indonesia, uang —dalam hal ini uang kartal— diterbitkan oleh pemerintah Republik Indonesia. Namun sejak dikeluarkannya UU No. 13 tahun 1968 pasal 26 ayat 1, hak pemerintah untuk mencetak uang dicabut. Pemerintah kemudian menetapkan Bank Sentral, Bank Indonesia, sebagai satu-satunya lembaga yang berhak menciptakan uang kartal. Hak untuk menciptakan uang itu disebut dengan hak oktroi.
Sejarah
Uang yang kita kenal sekarang ini telah mengalami proses perkembangan yang panjang. Pada mulanya, masyarakat belum mengenal pertukaran karena setiap orang berusaha memenuhi kebutuhannnya dengan usaha sendiri. Manusia berburu jika ia lapar, membuat pakaian sendiri dari bahan-bahan yang sederhana, mencari buah-buahan untuk konsumsi sendiri; singkatnya, apa yang diperolehnya itulah yang dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhannya. Perkembangan selanjutnya mengahadapkan manusia pada kenyataan bahwa apa yang diproduksi sendiri ternyata tidak cukup untuk memenuhui seluruh kebutuhannya. Untuk memperoleh barang-barang yang tidak dapat dihasilkan sendiri, mereka mencari orang yang mau menukarkan barang yang dimiliki dengan barang lain yang dibutuhkan olehnya. Akibatnya muncullah sistem'barter'yaitu barang yang ditukar dengan barang.
Namun pada akhirnya, banyak kesulitan-kesulitan yang dirasakan dengan sistem ini. Di antaranya adalah kesulitan untuk menemukan orang yang mempunyai barang yang diinginkan dan juga mau menukarkan barang yang dimilikinya serta kesulitan untuk memperoleh barang yang dapat dipertukarkan satu sama lainnya dengan nilai pertukaran yang seimbang atau hampir sama nilainya. Untuk mengatasinya, mulailah timbul pikiran-pikiran untuk menggunakan benda-benda tertentu untuk digunakan sebagai alat tukar. Benda-benda yang ditetapkan sebagai alat pertukaran itu adalah benda-benda yang diterima oleh umum (generally accepted) benda-benda yang dipilih bernilai tinggi (sukar diperoleh atau memiliki nilai magis dan mistik), atau benda-benda yang merupakan kebutuhan primer sehari-hari; misalnya garam yang oleh orang Romawi digunakan sebagai alat tukar maupun sebagai alat pembayaran upah. Pengaruh orang Romawi tersebut masih terlihat sampai sekarang; orang Inggris menyebut upah sebagai salary yang berasal dari bahasa Latin salarium yang berarti garam.
Barang-barang yang dianggap indah dan bernilai, seperti kerang ini, pernah dijadikan sebagai alat tukar sebelum manusia menemukan uang logam.
Meskipun alat tukar sudah ada, kesulitan dalam pertukaran tetap ada. Kesulitan-kesulitan itu antara lain karena benda-benda yang dijadikan alat tukar belum mempunyai pecahan sehingga penentuan nilai uang, penyimpanan (storage), dan pengangkutan (transportation) menjadi sulit dilakukan serta timbul pula kesulitan akibat kurangnya daya tahan benda-benda tersebut sehingga mudah hancur atau tidak tahan lama.
Kemudian muncul apa yang dinamakan dengan uang logam. Logam dipilih sebagai alat tukar karena memiliki nilai yang tinggi sehingga digemari umum, tahan lama dan tidak mudah rusak, mudah dipecah tanpa mengurangi nilai, dan mudah dipindah-pindahkan. Logam yang dijadikan alat tukar karena memenuhi syarat-syarat tersebut adalah emas dan perak. Uang logam emas dan perak juga disebut sebagai uang penuh (full bodied money). Artinya, nilai intrinsik (nilai bahan) uang sama dengan nilai nominalnya (nilai yang tercantum pada mata uang tersebut). Pada saat itu, setiap orang berhak menempa uang, melebur, menjual atau memakainya, dan mempunyai hak tidak terbatas dalam menyimpan uang logam.
Sejalan dengan perkembangan perekonomian, timbul kesulitan ketika perkembangan tukar-menukar yang harus dilayani dengan uang logam bertambah sementara jumlah logam mulia (emas dan perak) sangat terbatas.[rujukan?] Penggunaan uang logam juga sulit dilakukan untuk transaksi dalam jumlah besar sehingga diciptakanlah uang kertas
Mula-mula uang kertas yang beredar merupakan bukti-bukti pemilikan emas dan perak sebagai alat/perantara untuk melakukan transaksi. Dengan kata lain, uang kertas yang beredar pada saat itu merupakan uang yang dijamin 100% dengan emas atau perak yang disimpan di pandai emas atau perak dan sewaktu-waktu dapat ditukarkan penuh dengan jaminannya. Pada perkembangan selanjutnya, masyarakat tidak lagi menggunakan emas (secara langsung) sebagai alat pertukaran. Sebagai gantinya, mereka menjadikan 'kertas-bukti' tersebut sebagai alat tukar.
Fungsi
Secara umum, uang memiliki fungsi sebagai perantara untuk pertukaran barang dengan barang, juga untuk menghindarkan perdagangan dengan cara barter. Secara lebih rinci, fungsi uang dibedalan menjadi dua: fungsi asli dan fungsi turunan.
Fungsi asli uang ada tiga, yaitu sebagai alat tukar, sebagai satuan hitung, dan sebagai penyimpan nilai.
Uang berfungsi sebagai alat tukar atau medium of exchange yang dapat mempermudah pertukaran. Orang yang akan melakukan pertukaran tidak perlu menukarkan dengan barang, tetapi cukup menggunakan uang sebagai alat tukar. Kesulitan-kesulitan pertukaran dengan cara barter dapat diatasi dengan pertukaran uang.
Uang juga berfungsi sebagai satuan hitung (unit of account) karena uang dapat digunakan untuk menunjukan nilai berbagai macam barang/jasa yang diperjualbelikan, menunjukkan besarnya kekayaan, dan menghitung besar kecilnya pinjaman. Uang juga dipakai untuk menentukan harga barang/jasa (alat penunjuk harga). Sebagai alat satuan hitung, uang berperan untuk memperlancar pertukaran.
Selain itu, uang berfungsi sebagai alat penyimpan nilai (valuta) karena dapat digunakan untuk mengalihkan daya beli dari masa sekarang ke masa mendatang. Ketika seorang penjual saat ini menerima sejumlah uang sebagai pembayaran atas barang dan jasa yang dijualnya, maka ia dapat menyimpan uang tersebut untuk digunakan membeli barang dan jasa di masa mendatang.
Selain ketiga hal di atas, uang juga memiliki fungsi lain yang disebut sebagai fungsi turunan. Fungsi turunan itu antara lain uang sebagai alat pembayaran, sebagai alat pembayaran utang, sebagai alat penimbun atau pemindah kekayaan (modal), dan alat untuk meningkatkan status sosial.
Syarat-syarat
Suatu benda dapat dijadikan sebagai "uang" jika benda tersebut telah memenuhi syarat-syarat tertentu. Pertama, benda itu harus diterima secara umum (acceptability). Agar dapat diakui sebagai alat tukar umum suatu benda harus memiliki nilai tinggi atau —setidaknya— dijamin keberadaannya oleh pemerintah yang berkuasa. Bahan yang dijadikan uang juga harus tahan lama (durability), kualitasnya cenderung sama (uniformity), jumlahnya dapat memenuhi kebutuhan masyarakat serta tidak mudah dipalsukan (scarcity).
Uang juga harus mudah dibawa, portable, dan mudah dibagi tanpa mengurangi nilai (divisibility), serta memiliki nilai yang cenderung stabil dari waktu ke waktu (stability of value).
Jenis
Jenis-jenis uang

Uang rupiah
Uang yang beredar dalam masyarakat dapat dibedakan dalam dua jenis, yaitu uang kartal (sering pula disebut sebagai common money) dan uang giral. Uang kartal adalah alat bayar yang sah dan wajib digunakan oleh masyarakat dalam melakukan transaksi jual-beli sehari-hari. Sedangkan yang dimaksud dengan uang giral adalah uang yang dimiliki masyarakat dalam bentuk simpanan (deposito) yang dapat ditarik sesuai kebutuhan. Uang ini hanya beredar di kalangan tertentu saja, sehingga masyarakat mempunyai hak untuk menolak jika ia tidak mau barang atau jasa yang diberikannya dibayar dengan uang ini. Untuk menarik uang giral, orang menggunakan cek.
Menurut bahan pembuatannya
Dinar dan Dirham, dua contoh mata uang logam.
Uang menurut bahan pembuatannya terbagi menjadi dua, yaitu uang logam dan uang kertas.
Uang logam adalah uang yang terbuat dari logam; biasanya dari emas atau perak karena kedua logam itu memiliki nilai yang cenderung tinggi dan stabil, bentuknya mudah dikenali, sifatnya yang tidak mudah hancur, tahan lama, dan dapat dibagi menjadi satuan yang lebih kecil tanpa mengurangi nilai.
Uang logam memiliki tiga macam nilai:
1. Nilai intrinsik, yaitu nilai bahan untuk membuat mata uang, misalnya berapa nilai emas dan perak yang digunakan untuk mata uang.
2. Nilai nominal, yaitu nilai yang tercantum pada mata uang atau cap harga yang tertera pada mata uang. Misalnya seratus rupiah (Rp. 100,00), atau lima ratus rupiah (Rp. 500,00).
3. Nilai tukar, nilai tukar adalah kemampuan uang untuk dapat ditukarkan dengan suatu barang (daya beli uang). Misalnya uang Rp. 500,00 hanya dapat ditukarkan dengan sebuah permen, sedangkan Rp. 10.000,00 dapat ditukarkan dengan semangkuk bakso).
Ketika pertama kali digunakan, uang emas dan uang perak dinilai berdasarkan nilai intrinsiknya, yaitu kadar dan berat logam yang terkandung di dalamnya; semakin besar kandungan emas atau perak di dalamnya, semakin tinggi nilainya. Tapi saat ini, uang logam tidak dinilai dari berat emasnya, namun dari nilai nominalnya. Nilai nominal adalah nilai yang tercantum atau tertulis di mata uang tersebut.
Sementara itu, yang dimaksud dengan "uang kertas" adalah uang yang terbuat dari kertas dengan gambar dan cap tertentu dan merupakan alat pembayaran yang sah. Menurut penjelasan UU No. 23 tahun 1999 tentang Bank Indonesia, yang dimaksud dengan uang kertas adalah uang dalam bentuk lembaran yang terbuat dari bahan kertas atau bahan lainnya (yang menyerupai kertas).
Bank
bank adalah intermediasi keuangan yang menerima simpanan dan deposito ke saluran tersebut kegiatan pemberian kredit. Bank adalah komponen dasar dari sistem keuangan , dan juga pemain aktif dalam pasar keuangan . Peran penting dari bank adalah untuk menghubungkan orang-orang yang memiliki modal (seperti investor atau penabung), dengan orang-orang yang mencari modal (seperti individu yang menginginkan pinjaman , atau bisnis ingin tumbuh).
Perbankan umumnya sangat diatur industri, dan pembatasan pada kegiatan keuangan pemerintah oleh bank-bank bervariasi dari waktu ke waktu dan lokasi. Himpunan saat ini standar global yang disebut Basel II . Di beberapa negara seperti Jerman , bank memiliki historis yang dimiliki saham utama dalam perusahaan industri sementara di negara-negara lain seperti Amerika Serikat bank dilarang memiliki perusahaan non-keuangan. Di Jepang , bank biasanya perhubungan memegang bagian badan-silang dikenal sebagai keiretsu . Di Perancis , bancassurance adalah lazim, karena hampir semua bank menawarkan layanan asuransi (dan sekarang layanan real estat) untuk klien mereka. Baru-baru ini yang paling tren telah kemajuan bank universal , yang mencoba untuk menawarkan pelanggan mereka spektrum penuh jasa keuangan di bawah satu atap.
Bank tertua yang masih ada adalah Monte dei Paschi Di Siena , yang berkantor pusat di Siena , Italia , yang telah beroperasi terus-menerus sejak 1472.
Sejarah
Sejarah perbankan
Bank tanggal kembali ke kuno kali. Selama abad ke-3 M, bank-bank di Persia dan wilayah lain di Persia Kekaisaran Sassania menerbitkan surat kredit yang dikenal sebagai Ṣakks. Muslim pedagang diketahui telah menggunakan cek atau ṣakk sistem sejak zaman Harun Al-Rasyid abad ke-9 () dari di kekhalifahan Bani Abbasiyah . Pada abad ke-9, seorang pengusaha muslim bisa kas bentuk awal check in China ditarik pada sumber-sumber di Baghdad , [2] tradisi yang signifikan diperkuat pada abad 13 dan 14, selama Kekaisaran Mongol. Fragmen ditemukan di Kairo Geniza menunjukkan bahwa pada abad ke-12 cek sendiri sangat mirip dengan kami digunakan, hanya lebih kecil untuk menghemat biaya di atas kertas. Mereka mengandung jumlah yang harus dibayar dan kemudian pesanan "sehingga Mei dan begitu membayar pembawa yang ini dan itu jumlah yang". Tanggal dan nama penerbit juga jelas. Deposito bank yang dikenal negara paling awal, Banco di San Giorgio (Bank of St George), didirikan pada tahun 1407 di Genoa , Italia . Perbankan dalam pengertian modern kata itu dapat ditelusuri ke Abad Pertengahan dan awal Renaissance Italia, untuk kota-kota kaya di bagian utara seperti Florence , Venice dan Genoa . The Bardi dan Peruzzi keluarga didominasi perbankan di Florence abad ke-14, pendirian cabang di banyak bagian lain Eropa. Mungkin yang paling terkenal Italia bank adalah Medici bank, yang didirikan oleh Giovanni Medici di 1397 .
Asal kata
Nama bank berasal dari Italia Banco kata "meja /" bangku, digunakan selama Renaissance oleh Yahudi Florentine bankir, yang digunakan untuk melakukan transaksi mereka di atas sebuah meja ditutupi oleh taplak meja hijau.
Bukti awal-perubahan aktivitas uang digambarkan pada koin perak dram dari koloni Trapezus kuno Hellenic di Laut Hitam, modern Trabzon , c. 350–325 BC, yang disajikan dalam British Museum di London. koin menunjukkan bankir meja (trapeza) sarat dengan koin, pun pada nama kota. Bahkan, bahkan hari ini di Yunani modern kata Trapeza (Τράπεζα) berarti baik meja dan bank.
Definisi
Cathay Bank di Boston Chinatown
Definisi bank bervariasi dari satu negara ke negara. Lihat halaman negara yang bersangkutan (di bawah) untuk informasi lebih lanjut.
Berdasarkan hukum umum Inggris , bankir didefinisikan sebagai orang yang menjalankan bisnis perbankan, yang ditetapkan sebagai:
• melakukan giro untuk pelanggannya
• membayar cek yang ditarik pada dia, dan
• mengumpulkan memeriksa pelanggannya.
Dalam sebagian besar bahasa Inggris yurisdiksi hukum umum ada Bills of Exchange Act yang codifies hukum dalam kaitannya dengan instrumen negotiable , termasuk cek , dan Undang-undang ini berisi definisi hukum dari bankir istilah: bankir termasuk tubuh orang, apakah dimasukkan atau tidak, yang membawa pada bisnis perbankan '(Bagian 2, Interpretasi). Meskipun definisi ini tampaknya lingkaran, sebenarnya fungsional, karena menjamin bahwa dasar hukum untuk transaksi bank seperti cek tidak tergantung pada bagaimana bank diatur atau diatur.
Bisnis perbankan di banyak umum hukum Inggris negara tidak didefinisikan dengan undang-undang, tetapi oleh hukum umum, definisi di atas. Dalam yurisdiksi hukum lainnya umum bahasa Inggris ada definisi hukum bisnis perbankan atau bisnis perbankan. Ketika melihat definisi ini sangat penting untuk diingat bahwa mereka adalah mendefinisikan bisnis perbankan untuk tujuan undang-undang, dan belum tentu pada umumnya. Secara khusus, sebagian besar definisi dari undang-undang yang memiliki tujuan entri mengatur dan mengawasi bank daripada mengatur bisnis yang sebenarnya perbankan. Namun, dalam banyak kasus definisi hukum erat mencerminkan satu hukum umum. Contoh definisi hukum:
• "Bisnis perbankan" berarti usaha pada saat menerima uang atau rekening deposito, dan mengumpulkan membayar cek yang ditarik oleh atau dibayar oleh pelanggan, pembuatan uang muka kepada nasabah, dan termasuk bisnis lainnya seperti Otoritas mungkin resep untuk tujuan ini Undang-undang; (UU Perbankan (Singapura), Bagian 2, Interpretasi).
• "Bisnis perbankan" berarti usaha salah satu atau kedua hal berikut:
1. menerima uang dari masyarakat umum pada saat ini, deposito, tabungan atau rekening serupa lainnya harus dikembalikan saat diminta atau dalam waktu kurang dari [3 bulan] atau dengan jangka waktu panggilan atau pemberitahuan periode kurang dari itu;
2. membayar atau mengumpulkan cek yang ditarik oleh atau dibayar oleh pelanggan
Sejak kedatangan EFTPOS (Transfer Dana Elektronik di Point Of Sale), kredit langsung, debit langsung, dan internet banking, cek telah kehilangan keutamaan dalam sistem perbankan yang paling sebagai instrumen pembayaran. Hal ini telah menyebabkan teori hukum untuk menunjukkan bahwa definisi berdasarkan pemeriksaan harus diperluas untuk mencakup lembaga keuangan yang melakukan giro bagi pelanggan dan memungkinkan pelanggan untuk membayar dan dibayar oleh pihak ketiga, bahkan jika mereka tidak membayar dan mengumpulkan cek.
Perbankan
Bank
Kegiatan Bank dapat dibagi menjadi perbankan ritel , berhubungan langsung dengan individu dan usaha kecil; bisnis perbankan , memberikan layanan kepada-pasar bisnis mid; perbankan korporasi, diarahkan pada badan usaha besar; swasta perbankan , jasa pengelolaan kekayaan individu prima dan keluarga, dan investasi perbankan , yang berkaitan dengan kegiatan di pasar keuangan . Sebagian besar bank yang mencari laba, perusahaan swasta. Namun, beberapa dimiliki oleh pemerintah, atau organisasi nirlaba .
Jenis bank ritel
• Commercial bank : istilah yang digunakan untuk sebuah bank normal untuk membedakannya dari bank investasi. Setelah Depresi Besar , diperlukan Kongres AS bahwa bank hanya terlibat dalam kegiatan perbankan, sedangkan bank-bank investasi yang terbatas pada pasar modal kegiatan. Karena kedua tidak lagi harus berada di bawah kepemilikan terpisah, beberapa menggunakan istilah "bank komersial" untuk merujuk ke bank atau sebuah divisi dari bank yang sebagian besar berurusan dengan deposito dan pinjaman dari perusahaan atau bisnis besar.
• Masyarakat bank : lembaga keuangan dioperasikan secara lokal yang memberdayakan karyawan untuk membuat keputusan-keputusan lokal untuk melayani pelanggan dan para mitra.
• Pembangunan masyarakat bank : bank diatur yang menyediakan jasa keuangan dan kredit untuk-melayani pasar bawah atau populasi.
• Bank tabungan pos : tabungan bank yang terkait dengan sistem pos nasional.
• Bank swasta : bank-bank yang mengelola aset kekayaan bersih individu tinggi.
• Offshore bank : bank yang terletak di yurisdiksi dengan rendah dan peraturan perpajakan. Banyak bank luar negeri pada dasarnya adalah bank-bank swasta.
• Bank Tabungan : di Eropa, bank tabungan mengambil akarnya dalam atau kadang-kadang bahkan 18 abad ke-19. Tujuan asli mereka adalah untuk menyediakan produk dengan mudah diakses tabungan untuk semua strata populasi. Di beberapa negara, tabungan bank diciptakan pada inisiatif masyarakat; pada orang lain, individu-individu sosial berkomitmen menciptakan yayasan untuk menempatkan infrastruktur yang diperlukan. Saat ini, tabungan bank Eropa telah memelihara mereka fokus pada perbankan ritel: pembayaran, produk tabungan, kredit dan asuransi bagi individu atau perusahaan kecil dan menengah. Selain itu fokus ritel, mereka juga berbeda dari bank komersial oleh jaringan distribusi yang luas desentralisasi mereka, memberikan lokal dan regional outreach-dan pendekatan mereka tanggung jawab sosial untuk bisnis dan masyarakat.
• Building societies dan Landesbanks : lembaga yang melakukan perbankan ritel.
• Etika bank : bank-bank yang memprioritaskan transparansi dari semua operasi dan hanya membuat apa yang mereka anggap bertanggung jawab-investasi sosial.
Jenis bank investasi
• bank Investasi " menanggung "(jaminan penjualan) saham dan penerbitan obligasi, perdagangan untuk account mereka sendiri, membuat pasar, dan menyarankan perusahaan di pasar modal aktivitas seperti merger dan akuisisi.
• Merchant bank secara tradisional bank yang bergerak di bidang pembiayaan perdagangan . Definisi modern, bagaimanapun, mengacu pada bank yang memberikan modal kepada perusahaan-perusahaan dalam bentuk saham, bukan pinjaman. Tidak seperti perusahaan modal ventura , mereka cenderung untuk tidak berinvestasi di perusahaan baru.
Kedua gabungan
bank Universal , lebih dikenal sebagai jasa keuangan perusahaan, terlibat dalam beberapa kegiatan. Bank-bank besar yang sangat beragam kelompok itu, antara layanan lain, juga mendistribusikan maka asuransi-istilah bancassurance , sebuah kata portmanteau menggabungkan "Banque atau bank" dan "jaminan", menandakan bahwa baik perbankan dan asuransi disediakan oleh entitas perusahaan yang sama.
Jenis-jenis bank
• Bank-bank sentral biasanya milik pemerintah dan didakwa dengan tanggung jawab kuasi-peraturan, seperti pengawasan bank komersial, atau mengendalikan kas suku bunga . Mereka umumnya menyediakan likuiditas ke sistem perbankan dan bertindak sebagai lender of last resort dalam hal terjadi krisis.
• bank Islam mengikuti konsep hukum Islam . Bentuk perbankan berkisar prinsip-prinsip yang dibangun sekitar beberapa berdasarkan kanon Islam. Semua kegiatan perbankan harus menghindari bunga, sebuah konsep yang dilarang dalam Islam. Sebaliknya, bank memperoleh keuntungan ( markup ) dan biaya atas fasilitas pembiayaan yang meluas kepada pelanggan.

Baca Selengkapnya......