Test

terima kasih telah mengunjungi blog saya

Selasa, 24 Mei 2011

Dropbox Dituding Bohong

Layanan penyimpanan online, Dropbox, dituding melakukan kebohongan publik. Sebuah komplain diajukan yang mungkin berlanjut ke penyelidikan.

Dropbox adalah layanan penyimpanan online yang makin populer. Layanan ini memungkinkan pengguna menyimpan file yang selalu tersinkron antara beberapa komputer dan bisa saling berbagi.

Seperti dikutip detikINET dari Wired, Senin (16/5/2011), seorang peneliti keamanan menuding layanan tersebut telah melakukan kebohongan soal keamanan layanan mereka.

Adalah peneliti bernama Christopher Soghoian yang menyebut Dropbox melakukan kebohongan. Ia pun melaporkannya ke Federal Trade Comission (FTC) yang bisa jadi akan dilanjutkan dengan penyelidikan oleh lembaga tersebut.

Menurut Soghoian, Dropbox menyatakan file milik pengguna terenkripsi dan bahkan tak bisa dibuka leh karyawan Dropbox sendiri. Namun menurutnya, hal itu tidak benar, karyawan nakal menurutnya bisa saja mengakses file milik pengguna.

Soghoian juga mengatakan, sebuah perusahaan yang mengincar pelanggaran hak cipta secara massal oleh pengguna Dropbox juga bisa memiliki akses pada file pengguna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar